7 Kebiasaan Sederhana Ini Bikin Anda Panjang Umur
image: www.her.ie |
Kesehatan yang dimiliki oleh setiap insan memang tidak selalu menjadi ketentuan pasti akan berapa lama umur mereka bisa bertahan hidup di dunia. Namun menjadi manusia yang selalu berikhtiar untuk mampu bertahan hidup, itu memang suatu hal yang harus dilakukan. Menjaga jiwa dan raga agar bisa melewati dari berbagai rintangan yang ada, memang sudah menjadi kiat bagi semua orang yang ada di dunia. Mungkin dari berbagai hal tersebut, tentunya anda tahu tentang suatu hal yang menjadi benalu bagi kesehatan jiwa dan raga anda terancam.
Sehingga sudah menjadi hal yang wajar bila anda harus terus mencoba dengan berbagai cara yang ada, agar bisa memiliki umur yang lebih panjang dan tentunya disertai dengan kenyamanan dan kebahagiaan hidup.
Nah, Untuk menerapkan agar kita bisa memiliki umur yang lebih panjang, biasanya seseorang akan memulainya dengan mengatur pola makan, minum, gaya hidup sehat, dan lainnya. Namun tahukah anda, bahwa ada beberapa kebiasaan yang tak terduga, juga bisa menjadikan hidup anda lebih panjang. Dan inilah 7 kebiasaan sederhana yang bisa membantu agar hidup Anda lebih panjang.
1. Rutin Bersihkan Gigi
Berdasarkan keterangan dari Dr. Michael Roizen dalam buku The Real Age Makeover, menunjukkan bahwa menggunakan benang untuk membersihkan gigi, selain menyikat gigi, bisa berguna untuk memperpanjang usia hingga 6.4 tahun. Hal demikian karena bila kondisi mulut yang buruk, bisa menjadi sebab akan kerusakan dan radang pada gusi. Yang mana radang pada gusi ini akan bisa menyebabkan penyempitan pembuluh darah.
Dan hal tersebut merupakan salah satu penyebab utama dari timbulnya penyakit jantung. Oleh karena itu, menyikat gigi memang menjadi tips sederhana untuk membantu memperpanjang usia anda. Dan setidaknya anda bisa menyikat gigi secara rutin agar kondisi gigi bisa tetap bersih, dan terhindar dari yang namanya infeksi.
2. Banyak Bersosialisasi
Terlalu banyak mengasingkan diri akan bisa membuat seseorang mudah mengalami stres. Dan jika seseorang memiliki jaringan sosial yang luas, akan bisa meningkatkan kualitas hidupnya. Dengan begitu, hendaknya anda bisa memiliki hubungan sosial yang tinggi, dan berusaha mencari sahabat yang baik, Yang tentunya sahabat baik yang bisa saling membantu dan saling sharing dalam hal yang positif. Sehingga dari situ, akan bisa mengurangi tingkat stres yang dialami seseorang. Oleh karena itu, banyak bersosialisasi merupakan kebiasaan sederhana yang mampu membantu memperpanjang usia.
3. Cukup tidur
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan selama 10 tahun, menunjukkan bahwa kualitas tidur yang rendah akan bisa memperpendek usia seseorang. Hal demikian karena tidur yang kurang berkualitas, akan bisa menyebabkan timbulnya kecemasan dan stres, yang mana akan bisa menjadi faktor terjadinya serangan jantung dan oragan lainnya. Dengan demikian tidur yang cukup dan teratur akan bisa menjadi relaksasi dan jalan untuk memperpanjang usia anda.
4. Berolahraga secara rutin
Dalam hal ini, olahraga merupakan aktifitas yang mampu menguatkan daya tahan pada tubuh dari berbagai serangan penyakit yang ada. Bahkan berdasarkan hasil studi juga menjelaskan, bahwa seseorang yang rutin dalam melakukan olahraga akan bisa memiliki hidup 3 tahun lebih panjang. Dengan demikian, berkeinginan untuk memiliki usia yang panjang, salah satunya bisa ditempuh dengan cara rutin melakukan olahraga.
5. Sarapan sehat
Berdasarkan hasil dari para peneliti menunjukkan bahwa, kebanyakan orang yang terbiasa melakukan sarapan sebelum memulai aktifitas, memiliki risiko yang sangat kecil akan terkena obesitas dan diabetes. Sehingga kombinasi dalam menu sarapan yang sehat, penuh protein, vitamin, lemak baik, dan lainnya akan bisa memberikan umur yang lebih lama bagi seseorang.
6. Minum air yang cukup
Tahukah anda, pada tubuh setiap manusia ini memang 70 % terdiri dari air. Sehingga air juga selayaknya menjadi komponen penting bagi kehidupan manusia. Dimana peran dari air sendiri ialah untuk mengatur suhu tubuh, melindungi persendian, serta membantu menyalurkan oksigen dalam tubuh. Oleh karena itu, asupan air yang cukup pada tubuh juga bisa berpengaruh pada usia seseorang.
7. Mengaplikasikan sikap baik dan bahagia
Anda bisa membiasakan diri untuk selalu mengaplikasikan sikap bahagia dan ramah. Hal demikian karena bila kondisi diri anda mudah untuk bersikap muram, cemberut dan lainnya, maka hal demikian bisa menjadikan anda mudah terkena berbagai penyakit yang ada. Hal tersebut memang berdasarkan hasil studi yang ada di American Academy of Neurology, menunjukkan bahwa untuk mengurangi risiko akan terkena penyakit alzheimer, tentunya seseorang bisa mengubah sikap dalam menjalankan kehidupannya. Dengan demikian, sikap yang baik bisa menjadi salah satu jalan agar seseorang bisa hidup lebih lama / panjang umur.