Cara Jitu Menyimpan Tepung Agar Awet dan Tidak Berkutu
image: artisanfoodlaw.co.uk |
Kegiatan seru layaknya membuat kue bagi setiap ibu rumah tangga, biasanya tak lepas dari yang namanya tepung terigu. Pastinya bahan dasar penting ini bisa digunakan untuk membikin beraneka ragam jenis kue atau roti sebagai sajian enak di rumah. Namun kerap kali tepung yang dibeli tidak semuanya digunakan.
Bahkan saat membuat jajanan sendiri di rumah, terkadang anda hanya membutuhkan tepung sebatas takaran yang dibutuhkan saja. Sisanya disimpan untuk kebutuhan di hari kemudian. Apalagi jika berkenan membelinya dalam jumlah banyak, maka jika kurang tepat dalam menyimpannya, sering kali tepung menjadi mudah sekali lembab dan apek.
Yang lebih parahnya lagi, bila sampai tepung sudah berkutu, maka mau tidak mau harus membuang tepung tersebut. Nah, Apakah anda ingin menjadikan tepung agar awet dan tetap sehat dikonsumsi..?, Itu juga bisa jika anda menggunakan prosedur yang tepat saat menyimpannya. Lantas, bagaimana caranya .....?
Beginilah cara menyimpan tepung agar bisa bertahan lama dan sehat dikonsumsi, serta mampu digunakan di kemudian hari :
1. Menjauhkan Tepung Dari Bau Menyengat
Tempatkan tepung di tempat khusus saat menyimpannya. Jangan sampai tepung berbaur dengan bahan-bahan lain yang memiliki bau menyengat. Karena tepung sendiri juga akan mudah apek dan rusak saat terkontaminasi dengan bau menyengat tersebut.
Kondisikan tempatnya sudah dibersihkan terlebih dahulu, sehingga kotoran tidak sampai masuk untuk merusak kualitas tepung yang disimpan. Agar lebih praktis, anda juga boleh menyimpan tepung ini bersama kemasan aslinya.
2. Menyimpannya di Tempat Bersuhu Dingin
Boleh-boleh saja anda menyimpan tepung di tempat atau ruangan yang sejuk tanpa kulkas, Asalkan tempatnya bersih dan higienis. Namun jika anda berkenan menjadikan tepung agar lebih tahan lama, maka kulkas atau freezer menjadi pilihan terbaik untuk menyimpannya.
Karena kelebihan dari freezer ini juga mampu membunuh serangga, cacing, dan kutu yang bercampur aduk bersama tepung. Jadi alangkah baiknya simpanlah dengan benar dan bersuhu dingin.
Kondisikan tepung tertutup rapat, dan jangan sampai kotoran masuk ke dalam tempat penyimpanan. Karena kotoran yang masuk mampu membuat tepung mudah rusak, dan memungkinkan terjadinya kutu.
3. Jangan Mencampur Tepung Jadi Satu
Memilah tepung lama dan baru untuk disendirikan memang harus diperhatikan. Jangan sampai mencampurkannya menjadi satu, karena tepung yang baru akan mudah terkontaminasi dengan tepung yang sudah lama anda beli.
Hal demikian agar kualitas tepung tetap terjaga, dan jika sampai tepung yang lama sudah tidak sehat dikonsumsi, tepung yang baru tidak sampai ikutan terbuang secara percuma. Meski dengan jenis merek sama, tetap sendirikan tepung baru dan lama.
4. Berikanlah Tanda atau Label Pada Kemasan
Hal ini bertujuan jika tepung beraneka ragam jenis dalam satu tempat penyimpanan, Maka anda tidak sampai keliru saat mengambilnya. Memang bentuk warna tepung yang mirip, kerap kali membuat kita salah saat mengambil tepung yang akan digunakan.
Nah, agar hal semacam itu tidak sampai terjadi, maka berikanlah label atau tulisan jenis tepung tersebut. Alhasil, jenis tepung apa yang akan dibutuhkan untuk membuat makanan tertentu, anda tak perlu bingung dan repot lagi memilihnya.